LAPORAN
PRAKTEK
PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)
Praktek
Pengalaman Lapangan (PPL) di MTs SUNAN KALIJOGO Kendal
Desa
Bandem, Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi
Oleh
NIMKO
Jurusan
Prodi
|
:
HIDAYATUL ROFI’AH
: 2011.4.075.0001.5.01334
:
Tarbiyah
: S-1
PAI
|
TAHUN AKADEMIK 2015
HALAMAN PERSETUJUAN :
HALAMAN PERSETUJUAN :
Penyusunan
laporan Praktek Pengalaman Lapangan ini telah disetujui oleh guru pamong pada :
Hari :
........................................
Tanggal : ........................................
Kendal,
13 Maret 2015
Mengetahui :
Kepala Madrasah
PUJIANTO, S.Ag. M.Pd.I
NIP. 197705022003121004
|
Guru Pamong ;
Hj. Rifa’atul Mahmudah, S.Pd.I
|
HALAMAN PENGESAHAN
Pada hari
ini ....................... tanggal
..........Maret 2015, Kami Dosen Pendamping Lapangan (DPL). Mengesahkan Laporan
Praktek Pengalaman Lapanan atas nama saudara :
NAMA : HIDAYTUL
ROFI’AH
NIMKO : 2011.4.075.0001.5.01334
JURUSAN : TARBIYAH
PRODI : S-1 PAI
Pembimbing :
Nama
:
Drs. SamsulHadi, M.Pd.
NIY.20010012
|
DPL
|
Tanda
Tangan :
............................................
|
Mengetahui
Ketua LP3M STAIM MAGETAN
Dr. H. Nur Sujak, M.Pd.I.
NIY.20010019
KATA PENGANTAR
Puji
syukur alhamdulillahi rabbil ‘alamin kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan
hidayah, nikmat serta karunianya, sehingga kami dapat menyelesaikan penyusunan
laporan PPL dengan baik dan. Sholawat salam sanantiasa terlimpah untuk
junjungan Nabi Muhammad SAW sebagai suri tauladan umat di seluruh alam.
Hasil
Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) yang telah
dilaksanakan mulai tanggal 2 Februari 2015 sampai 13 Maret 2015 di MTs SUNAN
KALIJOGO Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi ini tak lepas dari bantuan,
bimbingan dan motivasi dari berbagai fihak. Oleh karenanya pada kesempatan ini penulis menyampaikan penghargaan
yang setinggi - tingginya dengan menghaturkan ucapan terima kasih yang tak
terhingga kepada :
1. Bapak
Dr. H. SULHAN HAMID A. GHANI, M.Pd.selaku ketua STAI Ma’arif Magetan sebagai
institusi yang memfasilitasi pelaksanaan
PPL.
2. Bapak
Dr. H. NUR SUJAK, M.Pd.I selaku Ketua LP3M yang bertanggung jawab terhadap
pelaksanaan PPL ini.
3. Bapak
Drs. SAMSUL HADI, M.Pd. selaku Dosen Pendamping Lapangan (DPL) yang telah
membimbing dan mendampingi dalam pelaksanaan PPL ini.
4.
Bapak Drs. K.H. Muh. Sutoyo, M.Ag. selaku Ketua Yayasan SUNAN KALIJOGO
Kendal.
5.
Bapak PUJIANTO, S.Ag. M.Pd.I selaku
Kepala MTs SUNAN KALIJOGO Kendal, Ngawi yang telah
memberi ijin dan kesempatan untuk pelaksanaan PPL.
6.
Bapak SYAIFUL ANWAR, S.Pd.selaku
WaKa Kurikulum di MTs SUNAN KALIJOGO Kendal, Ngawi.
7.
Bapak K. SUMARYONO, S.Pd.I, Ibu Hj.
RIFA’ATUL MAHMUDAH, S.Pd.I, Bapak MASKURUDIN, S.Ag., Ibu ENI YULIANTIN, S.Pd.I,
Ibu RATNA PRIMIATI, S.Pd.I. dan Bapak MAKRUS ALI, S.Pd.I. selaku Guru Pamong
Mata Pelajaran PAI yang telah berkenan dengan tekun dan penuh kesabaran
membimbing dan memberi arahan dengan penuh keihklasan, rasa tanggung jawab dan kasih
sayang yang luar biasa selama berlangsungnya PPL.
8. Bapak
dan Ibu Guru beserta Staf Karyawan Tata
Usaha dan semua pihak yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu, yang telah
membimbing, mendorong, memberi nasehat, mengarahkan dan membantu kepada kami
dalam pelaksanaan PPL, dan dalam prosespenyusunan laporan ini sehingga semua
berjalan dengan baik dan lancar.
Semoga segala bentuk bantuan yang telah Bapak dan Ibu
berikan kepada kami menjadi amal baik serta mendapat balasan dari Allah SWT.
Amin. Mudah – mudahan tulisan ini dapat bermanfaat terutama bagi mahasiswa STAI
Ma’arif Magetan khususnya dan bagi para pembaca umumnya.
Kendal, 13Maret 2015
Penyusun
DAFTAR ISI
HALAMAN
JUDUL…………………………………………………………
HALAMAN
PERSETUJUAN………………………………………………..
HALAMAN
PENGESAHAN………………………………………………..
KATA
PENGANTAR ………………………………………….....................
DAFTAR
ISI ………………………………………………………................
DAFTAR
LAMPIRAN……………………………………………………….
BAB I :
PENDAHULUAN
A.
Latar
Belakang ..............…………………………............…………...
B.
Pengertian dan Ruang Lingkup PPL
....................................................
C.
Tujuan
Pelaksanaan PPL ………………………............……………..
D.
Sasaran
Pelaksanaan PPL
.....................................................................
E.
Manfaat
Pelaksanaan PPL ……………………............………………
BAB II PROFIL SEKOLAH
A.
Sejarah Berdirinya Madrasah……………………............………..…
B.
Letak Geografis Madrasah..………………............……………….....
C.
Identitas Madrasah……………………....………………...................
D.
Visi
dan Misi Madrasah……………………............………...............
E.
TujuanMadrasah………….……............……………….....................
F.
Sarana dan Prasarana Yang Dimiliki…………………….…...….......
G.
Fasilitas Yang Dimiliki……………………............………………....
H.
Kegiatan Extra Kurikuler……………………............….………........
1.
Extra Kurikuler Pramuka
...............................................................
2.
Extra Kurikuler Muhadhoroh
.........................................................
3.
Extra Kurikuler PMR
.....................................................................
I.
Profil Organisasi Intra Sekolah
(OSIS)……………………............…
J.
Jumlah Siswa……………………............………………....................
K.
Data Prestasi……………………............……………….....................
L.
Data
Penerimaan dan Kelulusan………….........…………........…….
1.
Grafik
Penerimaan dan Kelulusan ..................................................
2.
Kohort
.............................................................................................
M.
Data Identitas Guru dan
Karyawan......................................................
N.
Data
Guru dan Pegawai ...............................………………................
O.
Denah Tata Ruang MTs Sunan
Kalijogo .............................................
P.
Struktur Organisasi……………………............………………...........
Q.
Susunan Komite……………………............………………...............
BAB III KONTRIBUSIMAHASISWA
BAB IV PENUTUP
LAMPIRAN –
LAMPIRAN ;
1.
Daftar Pengurus …………………….............………….......................
2.
Biodata Peserta PPL ……………………............………….................
3.
Buku Tamu……………………............……………….......................
4.
Lembar Bimbingan……………………............…………..................
5.
Daftar Hadir Peserta PPL……………………......……………….......
6.
Jurnal Kegiatan……………………............……………….................
7.
Kalender Pendidikan……………………............………………........
8.
Hari Efektif .………………............……………….............................
9.
Jadwal Pelajaran……………………............………….......................
10.
Jadwal Mengajar……………………............………………..............
11.
Pembagian Tugas……………………............……………….............
12.
Absensi Siswa……………………............………………..................
13.
Jurnal Mengajar……………………............………………................
14.
Silabus……………………............………………..............................
15.
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
(RPP)……………………..........
16.
Lembar Penilaian Siswa ……………………............………………...
17.
Jadwal Ulangan Tengah Semester
.......................................................
18.
Soal Tengah semester ……………………............……………….......
19.
Kunci Jawaban ……………………............……………….................
20.
Analisis ……………………............……………….............................
21.
Lembar Penilaian Mahasiswa ……………………...........………........
22.
Lembar Penilaian Sikap........……………………...........………........
23.
Prota ……………………................……………….............................
24.
Promes ……………………............….…………….............................
26.
Dokumentasi Kegiatan ……………………............…………….........
BAB I
PENDAHULUAN
A. LATAR
BELAKANG
Menyikapi
berbagai perubahan kebijakan pemerintah, terkait dengan pendidikan, baik
pendidikan langsung maupun tidak langsung, baik sebagai pengambil kebijakan
maupun pelaksana kebijakan. Semua pihak hendaknya memiliki kesetaraan pemahaman
tentang perubahan itu sendiri. Sekolah Tinggi Agama Islam Ma’arif (STAIM) Magetan sebagai institusi (agent of change) selalu berbenah
diri, baik berupa kebijakan yang mengacu pada peerbaikan institusi maupun
kebijakan akademisi.
Sekolah Tinggi Agama Islam Ma’arif (STAIM) Magetan sebagai salah satu lembaga
pendidikan tinggi yang mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi dan informasi
serta kesenian yang bernafaskan islam, memiliki tanggung jawab besar dalam
mewujudkan dan menyukseskan
pembangunan nasional, terutama pembangunan dalam bidang agama, mental
spiritual, kesejahteraan sosial dan pendidikan dengan tidak melupakan bidang
lainnya.
Praktek
Pengalaman Lapangan (PPL) sebagai salah satu bentuk kegiatan, yang bermakna sebagai bentuk pengabdian mahasiswa
kepada masyarakat yang sekaligus merupakan upaya perluasan akses, dalam
membangun network sehingga Sekolah Tinggi Agama Islam Ma’arif (STAIM) Magetan diharapkan makin dikenal masyarakat
luas yang pada gilirannya eksistensi Sekolah Tinggi Agama Islam Ma’arif
(STAIM) Magetan semakin kuat diakui oleh
masyarakat.
Lulusan Sekolah
Tinggi Agama Islam Ma’arif (STAIM) Magetan di harapkan mampu menerapkan ilmu
pengetahuan, teknologi dan informasi yang diperoleh selama belajar dalam perkuliahan
dan menjadi agen pembaharuan dan (agent of change) perubahan
dimasyarakat. Di samping itu juga diharapkan mampu menjadi pioner dan leader dalam perubahan masyarakat
menuju masyarakat madani yang informatif dan komunikatif.
Oleh karena itu dalam proses pembentukan mahasiswa
menjadi figur yang ideal seperti yang
diharapkan diatas sangat
perlu adanya perubahan. Perubahan itu kemudian tidak hanya sekedar pada
tataran jargon tetapi mengarah pada penguatan kualitas. Salah satu penguatan
kualitas terletak pada kemamapuan mahasiswa dalam melakukan transformasi ilmu
pengetahuan, teknologi dan informasi kepada masyarakat, berupa proses
belajar mengajar dengan pendekatan kurikulum yang berlaku saat ini.
B.
PENGERTIAN
DAN RUANG LINGKUP PPL
1.
Pengertian
PPL
Praktek Pengalaman Lapangan
(LPP) merupakan kegiatan akademik yang dilaksanakan
2.
Ruang
Lingkup PPL
Ruang
lingkup PPL mencakup tiga bidang, yaitu ;
C.
TUJUAN PRAKTEK PENGALAMAN LAPANGAN
Praktek
Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan kegiatan ekstra akademik yang dilaksanakan
oleh mahasiswa yang disusun atas dasar visi dan misi yang terdapat dalam tujuan
Sekolah Tinggi Agama Islam Ma’arif (STAIM)
Magetan dengan jangka waktu yang ditetapkan, dengan prinsip belajar
berkelanjutan yang memberikan makna langsung bagi mahasiswa dan masyarakat pendidikan
khususnya.
Visi dan Misi Sekolah Tinggi Agama Islam Ma’arif
Magetan adalah sebagai berikut :
Sebagai
lembaga pendidikan tinggi islam, melalui pendidikan dan pengajaran penelitian
dan pengabdian kepada masyarakat mampu melahirkan sarjana yang memiliki
kedalaman spiritual, keluhuran akhlak, keluasan ilmu dan kematangan
profesional, dan menjadi pusat pembangunan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni
yang bernafaskan islam berhaluan ahlusunnah waljamaah serta menjadi kekuatan penggerak
masyarakat.
a.
Mengantarkan mahasiswa memiliki kedalaman spiritual,
keagungan akhlak, keluasan ilmu dan kematangan prifesional.
b.
Memberikan pelayanan dan penghargaan kepada penggali
ilmu pengetahuan khususnya ilmu pengetahuan dan teknologi serta seni dan budaya
bernafaskan islam.
c.
Mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi, seni dan
budaya melalui pengkajian dan penelitian ilmiah.
d.
Menjunjung tinggi, mengamalkan dan memberikan
keteladanan dalam kehidupan atas dasar nilai - nilai islam ala
ahlusunnah waljamaah dan budaya luhur bangsa Indonesia.
D.
SASARAN PRAKTEK PENGALAMAN LAPANGAN
Sasaran Praktek Pengalaman Lapamgan (PPL) adalah
lembaga atau institusi yang ada di lingkungan Kabupaten Magetan, Kabupaten Ngawi Kabupaten dan Kota Madiun dan atau kabupaten/kota
disekitar kampus STAIM Magetan. Penetapan
sasaran ini berdasarkan
pertimbangan :
E.
MANFA’AT PRAKTEK PENGALAMAN LAPANGAN
1.
Bagi STAI Ma’arif
a.
Memperoleh informasi secara kongrit tentang kondisi
objektif lembaga profesi dan
institusi pendidikan terkait serta sosial keagamaan yang menjadi sasaran
PPL.
b.
Memperluas networking
dengan lembaga – lembaga pendidikan yang ada di sekitar kampus STAI Ma’arif
Magetan.
c.
Memperoleh umpan balik (feed back) dari
pengalaman mahasiswa praktikan terhadap perkembangan kependidikan di
lapangan bagi penyesuaian dan pengembangan program akademik STAI Ma’arif.
d.
Dapat mengaplikasikan dan mengimplementasikan berbagai pemikiran pengembangan kelembagaan profesi pada tataran
praktis operasional.
e.
Dapat melatih mahasiswa dalam mengembangkan cara berfikir
interdisipliner.
f.
Dapat meningkatkan usaha pemberdayaan kelembagaan
profesi dan kualitas sumber daya manusia.
2.
Bagi Pemerintah
dan Masyarakat
a.
Memperoleh kontribusi pemikiran dan paradigma baru yang dapat digunakan
dalam pengembangan lembaga
pendidikan.
b.
Memperoleh sumbangan nyata dalam berpartisipasi aktif
dalam upaya meningkatkan kualitas belajar mengajar.
c.
Membantu upaya pengembangan sumber daya manusia
Indonesia yang berkualitas.
3.
Bagi Mahasiswa
a.
Memperoleh kesempatan mengaplikasikan daan mengimplementasikan konsep - konsep
yang diperoleh dalam perkuliahan terhadap masyarakat pendidikan.
b.
Memperoleh kesempatan secara akuntabel dalam mengatasi masalah - masalah
yang berkembang dimasyarakat pendidikan.
c.
Membangun sensitifitas
sosial mahasiswa terhadap situasi yang dinamis seiring dengan nafas
perubahan dalam dunia pendidikan.
d. Melatih
mengorganisasi ide, membangun konsep dan menyusun redaksi yang dapat
dipertanggung jawabkan dan kemudian disusun dalam sebuah laporan.
BAB II
PROFIL MADRASAH
A.
SEJARAH
BERDIRINYA MTs SUNAN KALIJOGO KENDAL
Dusun Bandem adalah sebuah dusun yang terletak di Desa
Kendal Kec. Kendal, Kab. Ngawi
persisnya di kaki gunung Lawu. Masyarakat di dusun ini dalam berbagai bidang
utamanya di bidang pendidikan dan agama masih jauh tertinggal dari dusun –
dusun di sekitarnya. Salah satu penyebab keterbelakangan Dusun Bandem di
antaranya adalah minimnya ‘ Human Resources’
yang dimiliki, sehingga tidak mustahil apabila sering terjadi penipuan ataupun
pembodohan terhadap masyarakat Bandem.
Berangkat dari kondisi dan kultur seperti ini salah
satu tokoh masyarakat yang bernama H. Muh. Sutoyo, M.Ag, putra dari H. Kusnan
merasa tergugah ingin memperbaiki nasib masyarakat Bandem yang notabene sebagai bumi kelahirannya.
Upaya yang dilakukan adalah dengan mengangkat dua problema sekaligus yakni
bidang keagamaan dan pendidikan. Dengan berbekal dua bidang tersebut terdapat
secercah harapan bahwa Bandem akan menuju ke arah yang lebih baik.
Atas restu dari H. Kusnan sebagai orang tuanya, H.
Muh. Sutoyo, M.Ag. bersama
kakaknya H. Nur Aschijak, S.Ag merintis Lembaga Pendidikan Informal Taman
Pendidikan Al Qur’an yang dalam fase pertama respon masyarakat cukup
menggembirakan. Hal tersebut dibuktikan dengan santri perdana mencapai 40 anak.
Melihat respon dan geliat masyarakat yang mulai tumbuh maka muncul ‘ghiroh’ untuk melangkah lebih jauh
dengan mendirikan Lembaga Pendidikan formal.
Pada bulan Juli tahun 1993 didirikan Madrasah
Tsanawiyah sebagai wahana pendidikan Formal. Bersama tokoh masyarakat lain
diantaranya K. Sumaryono dan KH.
Ma’ruf, H. Muh. Sutoyo, M.Ag mulai berkerja ekstra keras untuk mewujudkan
impiannya. Sebagai lembaga baru yang belum sarat pengalaman, lembaga ini berafiliasi dengan Yayasan Fathul Ulum
Madiun yang dipimpin oleh Drs. H. Mudzakir, pimpinan yayasan inilah yang selalu
memberikan pembinaan sekaligus bimbingan, sementara di sisi administrasi dibantu
oleh seorang administrator senior bernama Drs. Samiyono yang juga berasal dari
Madiun.
Perkembangan
selanjutnya dalam tahun pertama setelah melakukan istikhoroh dan musyawarah
dengan para tokoh pada akhirnya dimufakati nama lembaga MTs. SUNAN KALIJOGO. Hal tersebut terinspirasi dan berfilosofi terhadap perjuangan salah satu wali di tanah Jawa yakni
Sunan Kalijogo agar masyarakat dapat berkonotasi
bahwa paradigma lembaga ini dengan
budaya lemah lembut, sopan santun, unggul dalam pekerti, ibarat tidak
mengeruhkan air ketika mengambil ikan, sebagaimana maqolah dari Imam Ghozali :
“Mempertahankan
sesuatu lama yang bagus dan mengambil sesuatu baru yang lebih bagus”
Secara kuantitas
di tahun perdana ini cukup memuaskan
karena mendapat murid sejumlah 25 anak. Fasilitas yang diberikan kepada para
murid pada masa permulaannya adalah diberikan seragam tanpa dipungut biaya sampai
lulus. Selanjutnya sehubungan dengan perkembangan murid yang cukup signifikan maka timbul niatan untuk
membangun gedung sebagai tempat kegiatan belajar mengajar karena prosesi KBM
masih di perumahan penduduk dengan transaksi pinjam pakai.Tokoh yang bertugas
mengisi KBM harian dengan segala suka dukanya yakni saudara Muslimin dari Ngijo
Kendal. Dalam pembangunan gedung ini bertempat di lahan seluas ± 192 m2
milik H. Kusnan yang diwakafkan kepada Madrasah, sementara dalam hal mobilisasi massa diamanahkan kepada K. Sumaryono.
Perjalanan Madrasah mengalami dinamisasi, seiring dengan berdirinya Madrasah terdapat beberapa
kendala diantaranya masalah yang terkait dengan keterbenturan secara finansial dan pihak – pihak yang tidak
menginginkan Madrasah ini dapat exis, salah satunya harus menghadapi fitnahan,
rongrongan bahkan tidak jarang yang berupa intimidasi.
Dengan wasilah rahmat Alloh Yang Maha Kuasa dan keuletan, ketabahan, keikhlasan
para tokoh, muasis serta Asatidz MTs. Sunan Kalijogo dari masa ke
masa mengalami kemajuan yang cukup fantastis. Semoga Madrasah ini dapat
menunjukkan jati dirinya dengan sebuah perspektif
masa depan yang cemerlang, sehingga bermanfaat bagi Agama, Nusa dan Bangsa
serta menjadikan amal jariyah bagi pendiri, asatidz dan masyarakat.
Adapun Kepala Madrasah yang pertama adalah H. Muh.
Sutoyo, M.Ag.
selama satu tahun, kemudian estafet dilanjutkan oleh Isa Ansori, S.Ag. selama 14 tahun. Kemudian pada tanggal 18 Juli 2007
tonggak kepemimpinan diamanahkan kepada Pujianto, S.Ag. M.Pd.I seorang kader lokal yang telah dibesarkan MTs Sunan Kalijogo
dan dilantik oleh Kantor Departemen Agama Kabupaten Ngawi sampai sekarang.
B.
LETAK
GEOGRAFIS MTs SUNAN KALIJOGO KENDAL
Madrasah
Tsanawiyah Sunan Kalijogo berlokasi di Dusun Bandem, Kecamatan Kendal,
Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Dikelilingi SDN, MIN serta MI swasta antara lain :
a.
Madrasah Ibtidaiyah Nageri ( MIN ) Bandem.
b.
Madrasah Ibtidaiyah ( MI ) Jeruk Gulung.
c.
Sekolah Dasar Negeri Patalan 1.
d.
Sekolah Dasar Negeri Patalan 2.
e.
Sekolah Dasar Negeri Patalan 4
a.
Madrasah Ibtidaiyah ( MI ) Ngijo Kendal.
b.
Madrasah Tsanawiyah Al Barokah Ngijo.
c.
Madrasah Aliyah Al Barokah Ngijo.
d.
Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Ngijo.
e.
Sekolah Dasar Negeri Kendal 1.
f.
Sekolah Dasar Negeri Patalan 3.
a.
Madrasah Ibtidaiyah Playaran.
b.
Madrasah Ibtidaiyah Ngrancang.
c.
Sekolah Dasar Negeri Dadapan 1.
d.
Sekolah Dasar Negeri Patalan 2.
e.
Pondok Pesantren Al
Ma’arif Playaran
4. Sebelah
Selatan
a.
Sekolah Dasar Negeri Kendal 2.
b.
Sekolah Dasar Negeri Majasem 4.
c.
Madrasah Tsanawiyah Darul Ulum Tegalrejo.
d.
Madrasah Aliyah Tegalrejo.
e.
Madrasah Tsanawiyah Sondriyan.
f.
Madrasah Aliyah Sondriyan.
g.
Pondok Pesantren Al Hidayah Sondriyan
Madrasah
Tsanawiyah Sunan Kalijogo dibangun
di atas tanah yang luasnya 1.500 m² dengan rincian sebagai berikut ; luas tanah terbangun 400
m², halaman 100 m², lapangan 400 m² dan tanah kosong lainya siap untuk dibangun
seluas 500 m². Adapun status tanah adalah milik sendiri dan bersertifikat sah
dari pemerintah Kabupaten Ngawi.
C.
IDENTITAS
MADRASAH
D.
VISI
DAN MISI
Adapun
Madrasah Tsanawiyah Sunan Kalijogo mempunyai Visi dan Misi sebagai berikut ;
1.
VISI :
“Terciptanya generasi yang unggul dalam
pekerti terdepan dalam prestasi.”
2. MISI :
a. Memberikan pemahaman ajaran Agama secara inklusif, kontekstual dan holystic ala ahlu
as sunnah wa al jamaah.
b. Menumbuhkembangkan ghiroh kepada civitas
dan anak didik dalam aspek kognitif, psikomotorik dan afektif serta membekali
murid dengan materi ajar yang bersifat live skiil.
E. TUJUAN MADRASAH
1.
Menjadikan madrasah sebagai sarana untuk mencerdaskan
bangsa dengan berlandaskan iman dan akhlaqul karimah dan memiliki wawasan
keilmuan yang tinggi.
2. Menjadikan madrasah sebagai lingkungan
pendidikan yang berkualitas guna mendukung program pemerintah dalam wajib
belajar 12 tahun.
3. Menjadikan murid madrasah sebagai anak
bangsa yang berkualitas dalam prestasi dan berakhlaqul karimah berdasarkan
nilai – nilai Islami.
F.
SARANA
DAN PRASARANA YANG DIMILIKI
Adapun
sarana dan prasarana yang dimiliki Madrasah Tsanawiyah Sunan Kalijogo adalah
sebagai berikut ;
G.
FASILITAS
YANG DIMILIKI
H.
KEGIATAN
EXTRA KURIKULER
a. Latar Belakang
Gerakan Pramuka, merupakan sala satu
kegiatan ekstrakurikuler yang memiliki visi, misi, arah, tujan dan strategi
yang jelas. Jenis kegiatan pengembangan pada setiap satuan sekolah mulai dari
pendidikan dasar sampai pendidikan tinggi jelas tertuang dalam Prinsip Dasar
Kepramukaan dan Metode Kepramukaan. Gerakan Pramuka mendidik kaum muda
Indonesia dengan Prinsip Dasar Kepramukaan dan Metode Kepramukaan yang
pelaksanaannya diserasikan dengan keadaan, kepentingan dan perkembangan bangsa
dan masyarakat Indonesia agar menjadi manusia Indonesia yang lebih baik, dan
anggota masyarakat Indonesia yang berguna bagi pembangunan bangsa dan negara.
Prinsip dasar kepramukaan sebagai
norma hidup sebagai anggota Gerakan Pramuka, ditanamkan dan ditumbuhkembangkan
kepada setiap peserta didik melalui proses penghayatan oleh dan untuk diri
pribadi dengan bantuan para Pembina, sehingga pelaksanaan dan pengalamannya
dapat dilakukan dengan inisiatif sendiri, penuh kesadaran, kemandirian,
kepedulian, tanggungjawab serta keterikatan moral, baik sebagai pribadi maupun
sebagai anggota masyarakat.Pendidikan kepramukaan merupakan proses belajar
mandiri yang progresif bagi kaum muda untuk mengembangkan diri pribadi
seutuhnya, meliputi aspek mental, moral, spiritual, emosional, sosial,
intelektual dan fisik, baik bagi individu maupun sebagai anggota masyarakat
maka dibutuhkan suatu Metoda /ketentuan khusus yang kita sebut Metoda
Kepramukaan.
Metode Kepramukaan pada hakekatnya
tidak dapat dilepaskan dari Prinsip Dasar Kepramukaan yang keterkaitanya
keduanya terletak pada pelaksanaan Kode Kehormatan Pramuka. PDK (Prinsip Dasar
Kepramukaan) dan MK (Metode Kepramukaan ) harus dilaksanakan secara terpadu,
keduanya harus berjalan seimbang dan saling melengkapi. Setiap unsur pada
Metode Kepramukaan merupakan subsistem tersendiri yang memiliki fungsi
pendidikan spesifik, yang secara bersama-sama dan keseluruhan saling memperkuat
dan menunjang tercapainya tujuan pendidikan kepramukaan.
Oleh karenanya untuk mengakomodir serta
mengupayakan peningkatan kuantitas peserta didik dengan tidak meninggalkan
usaha-usaha peningkatan kualitas pembinaan SDM, leadership, serta skill pada
anggotanya. MTs Sunan Kalijogo mengadakan kegaiatan rutin setiap hari jum’at
pukul 13.00 – 15.30 WIB. Dengan agenda latihan rutin, seperti LBB, tali temali,
SKU dll.
b.
Landasan
1.
Keputusan Presiden RI Nomor 104
Tahun 2004 tentang Anggaran Dasar Gerakan Pramuka.
2.
Surat Keputusan Kwartir Nasional
Gerakan Pramuka Nomor 086 Tahun 2005 Tentang Anggaran Rumah Tangga Gerakan
Pramuka.
3.
Surat Keputusan Kwartir Nasional
Gerakan Pramuka Nomor 137 Tahun 1987 Tentang Petunjuk Penyelenggaraan Gugus
depan Gerakan Pramuka.
c.
Tujuan
1.
Menghimpun peserta didik yaitu
Pramuka Penggalang dalam kegiatan yang terpola agar mudah dibina dan dikelola.
2.
Melatih dan membinaan Pramuka
Penggalang yang dititik beratkan pada peningkatan pelatihan-pelatihan guna
menyiapkan Pramuka Penggalang menjadi pribadi mandiri.
3.
Meningkatkan kedisiplinan,
kesadaran dan menyerap nilai-nilai Dasa Dharma dan Tri Satya serta
mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.
4.
Meningkatkan rasa tanggung jawab
dan membangun kerja sama dalam melaksanakan seluruh kegiatan Pramuka.
d.
Visi dan Misi
v Visi :
“BERKUALITAS, BERMARTABAT DAN BERDAYAGUNA”
Untuk mewujudkannya, kepramukaan menentukan langkah-langkah strategis yang
dinyatakan dalam misi berikut.
v Misi :
·
Meningkatkan semangat untuk menambah wawasan.
·
Meningkatkan ilmu kepramukaan.
·
Membentuk pribadi yang bermartabat.
·
Membentuk kepribadian yang luhur
e. Susunan Pengurus dan Dewan Pembina
Struktur
Organisasi Gerakan Pramuka
Gugus Depan MTs
Sunan Kalijogo Kendal Masa bhakti 2014/2015
f. Program Kerja
a. Latar Belakang
Kegiatan
Ekstra Kurikuler Muhadhoroh adalah sebuah bentuk kegiatan berbicara di depan
umum atau berorasi untuk menyatakan pendapatnya, atau memberikan gambaran
tentang suatu hal atau dalam bentuk pidato dan biasanya dibawakan oleh seorang
siswa dengan materi yang dipersiapkan khusus sesuai tema tertentu, atau sesuai
dengan kemampuan siswanya.
Kegiatan muhadhoroh
ini dikemas seolah sebuah tabliqh seremoni, ada yang berperan sebagai MC
atau pembawa acara, adapula yang menjadi Qori’ dan Saritilawah, serta
sambutan-sambutan oleh ketua piket hari itu dan lain sebagainya.
Setelah rangkaian acara selesai
kemudian ditutup oleh MC, para guru pembina yang bertugas memberikan, penilaian, komentar,
kritik, pujian dan motivasi agar peserta tidak mengulangi kesalahan dan menjadi
yang lebih baik lagi dikemudian
hari. Kegiatan ini menargetkan agar siswa mampu tampil percaya diri berorasi
didepan khalayak, tapi bagi mereka yang belum percaya diri, maka disinilah
wadahnya untuk sebanyak-banyak melakukan kesalahan ucap, malu, kaku, tegang, gemetar dan lain-lain. Kelak setelah mereka SLTA atau Mahasiswa, bisa dipastikan menjadi
sosok Orator Ulung yang sudah piawai
atau bahkan handal dalam berorasi ataupun berpidato.
Kegiatan
Muhadhoroh dilaksankan setiap hari Kamis, yang mulai pada pukul 14.00 – 15.30
Wib. Atau setelah jam pelajaran usai, dan tempatnya dilaksanakan di dalam kelasnya
masing masing.
Adapun
petugas muhadhoroh dilaksanakan sesuai dengan jadwal. Dalam kegiatan
muhadharoh ini pihak sekolah memprioritaskan siswa - siswinya yang mendapat giliran untuk berpidato di hadapan siswa lainya, dengan harapan siswa mampu belajar dan memberanikan diri berbicara didepan
orang banyak.
Dalam
pelaksanaanya kelas yang mendapatkan giliran bertugas dibina dan didampingi
oleh guru pendamping yaitu ; Bapak Mahkrus Ali, S.Pd.I. sebagai pembina untuk kelas 8 A, dan Ibu
Eny Yuliatin, S.Pd.I. sebagai pembina kelas 8 B. Para siswa diberi kelonggaran waktu agar siswa dapat
mempersiapan materi dan segala
keperluan untuk kegiatan muhadhoroh tersebut.
b. Tujuan
Tujuan
muhadhoroh ini adalah untuk meningkatkan kemampuan dan melatih siswa-siswi
dalam meningkatkan mutu pembelajaran non akademik, utamanya melatih kemampuan
siswa dalam berpidato dan berbicara di hadapan orang banyak.
Salah satu wadah pembinaan peserta didik di sekolah
adalah kegiatan ekstrakurikuler. Kegiatan-kegiatan yang diadakan dalam program
ekstrakurikuler didasari atas tujuan dari pada kurikulum sekolah. Melalui
kegiatan ekstrakurikuler yang beragam peserta didik dapat mengembangkan bakat,
minat dan kemampuannya.
a. Latar Belakang
Palang Merah Remaja
atau PMR merupakan organisasi sosial kemanusiaan
yang berada di bawah naungan Palang Merah Indonesia. PMI sendiri membentuk
organisasi PMR secara resmi pada tahun 1953 dengan tujuan utama untuk
menyiapkan kader-kader handal PMI.
Kegiatan Ekstra PMR merupakan salah satu kegiatan
ekstrakurikuler yang ada di MTs
Sunan Kalijogo Kendal. Di mana kegiatan ekstra ini memfokuskan pada
materi-materi Kesehatan, Pertolongan Pertama (PP), Penanggulangan Pada Gawan
Darurat (PPGD) dan bidang sosial.
Melalui kegiatan ekstra PMR ini siswa-siswi yang
memiliki hobi, cita-cita menjadi petugas kesehatan dan berminat menjadi
relawan, dapat menyalurkan minat-bakat mereka tersebut, karena selain menerima
materi, para siswa-siswi juga bisa—langsung—praktek di sekolah.
Selaku petugas kesehatan di sekolah mereka adalah
Kader Kesehatan Remaja dan Kader Relawan yang harus selalu berlatih dan
mengasah keahliannya dalam wadah kegiatan ekstra PMR.
b.
Tujuan
Tujuan bagi siswa-siswi yang mengikuti kegiatan ekstra
PMR ini meliputi:
1)
Penguatan kualitas siswa (anggota PMR) dan pembentukan
karakter.
2)
Anggota PMR dapat mengenal berbagai macam obat-obatan
(yang harus dan tidak harus menggunakan resep dokter) dan peralatan medis
lainnya.
3)
Anggota PMR mampu memberikan Pertolongan Pertama pada
orang lain yang memerlukan Penanganan Medis Dasar (Darurat Medis).
4)
Anggota PMR mampu berorganisasi dengan baik.
5)
Anggota PMR dapat membantu meringankan tugas Bapak atau
Ibu Guru, karena penanganan siswa yang sakit di sekolah bisa dilakukan oleh
anggota PMR dari siswa sendiri.
6)
Anggota PMR dapat meningkatkan Keterampilan dan
Kedisiplinan, serta Ketulusan dan Kejujuran melalui kegiatan ekstra PMR ini.
7)
Anggota PMR sebagai contoh dalam berperilaku hidup
sehat bagi teman sebaya.
8)
Anggota PMR dapat memberikan motivasi bagi teman sebaya
untuk berperilaku hidup sehat.
9)
Anggota PMR sebagai pendidik remaja sebaya.
10) Anggota
PMR adalah calon relawan masa depan.
c.
Visi
dan Misi
1)
Visi
“Terwujudnya PMR sebagai unit kegiatan
siswa yang professional tanggap dan dicintai
siswa”
2)
Misi
a)
Menguatkan dan mengembangkan organisasi.
b)
Meningkatkan
kualitas (pengurus, anggota PMR dan relawan).
c)
Mengembangkan kegiatan kepalangmerahan yang berbasis
masyarakat.
d)
Mengembangkan komunikasi informasi dan Edukasi
kepalangmerahan.
d. Susunan Pengurus dan Dewan Pembina
Struktur Kepengurusan PMR
MTs Sunan Kalijogo masa
bhakti 2014/2015
e.
Program
Kerja PMR
Program Kerja adalah
suatu susunan sistematik kegiatan yang akan dilakukan oleh Pengurus PMR MTs SUKA Kendal Masa Bhakti 2014 – 2015.
1)
Jangka Pendek
·
Latihan Unit : Merupakan kegiatan Membina Calon maupun Anggota PMR MTs SUKA Kendal secara rutin seminggu sekali pada hari
Senin, mulai pukul 14.00 – 15.30 WIB.
·
Rapat
Koordinasi: Merupakan kegiatan evaluasi rutin setiap satu bulan satu kali
pada minggu kedua.
2)
Jangka Menengah
·
Bakti Sosial : Merupakan kegiatan Bakti Sosial setiap empat bulan satu kali atau pada saat
darurat bencana.
·
Evaluasi Latihan: Merupakan membantu PMR MTs SUKA Kendal mengikuti dan mengevaluasi hasil
latihan di kegiatan rutin perlombaan yang diadakan oleh PMI atau PMR di lingkup Kecamatan Kendal.
·
Kegiatan Variatif : Kegiatan ini berbentuk refreshing
seperti Heaking, Tea Party,
Lintas alam dan lain sebagainya diluar aktivitas yang berhubungan dengan PMR
maupun kegiatan formil lainnya.
3)
Jangka Panjang
·
Masa Penerimaan Calon Anggota Maupun Calon
Pengurus : Diadakan setiap
setahun sekali setelah kelulusan anggota
PMR MTs SUKA
Kendal.
·
Musyawarah Pertanggung Jawaban (MUPER) : Diadakan setiap setahun
sekali atau selesai Masa Bakti Pengurus berupa sidang pleno yang mempertangung jawabkan kepengurusan kepada Majelis
Permusyawaratan Anggota.
I.
PROFIL
ORGANISASI INTRA SEKOLAH (OSIS) MTs SUNAN KALIJOGO KENDAL, NGAWI. Masa Bhakti 2014/2015
Dalam dunia
pendidikan tidak lepas dari proses pendidikan dan pengajaran bagi para siswanya
dibidang keorganisasian, karena dengan melatih para siswa untuk berorganisasi
maka dapat memenuhi dan mengetahui hidup dalam suatu perkumpulan dalam
mewujudkan kemajuan bersama – sama dengan berazazkan “Kebersamaan dan
musyawarah untuk mufakat”.
Demikian
juga OSIS di MTs Sunan Kalijogo Kendal yang berusaha mendidik para siswanya
untuk membentuk pribadi yang memiliki rasa tanggung jawab yang kuat, serta
memiliki kepribadian dan jiwa leadership yang mampu membawa kemajuan dan
peningkatan dari organisasi tersebut, saling bekerjasama dan gotong royong demi
untuk kemajuan sekolah.
Adapun
tujuan OSIS MTs Sunan Kalijogo adalah sebagai berikut ;
a. Membentuk kepribadian siswa yang
berkwalitas dan bertangung jawab.
b. Meningkatkan kwalitas sekolah dan
siswanya.
c. Membentuk pemimpin yang memiliki akhlak
dan budi pekerti luhur.
d. Sebagai ajang bagi siswa dalam menyalurkan
aspirasinya.
a. Visi ;
“ Meningkatkan kwalitas
siswa dan kwalitas Madrasah “
b.
Misi ;
“
Membentuk jiwa kepemimpinan yang beerkarakter, bertanggung jawab, mandiri dan
pantang menyerah.”
JANJI
PENGURUS OSIS MTs SUNAN KALIJOGO
MASA
BHAKTI 2014/2015
Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha
Penyayang, kami Pengurus OSIS MTs Sunan Kalijogo Kendal, Masa Bhakti 2014/2015
berjanji :
1)
Kami sanggup menjalankan tugas dan tanggung jawab kami,
sebagai Pengurus OSIS dengan penuh pengabdian dan rasa tanggung jawab.
2)
Kami sanggup membagi waktu untuk tugas-tugas utama kami
sebagai siswa maupun untuk tugas-tugas kami sebagai pengurus.
3)
Kami sanggup menjunjung tinggi dan menegakkan tata
tertib Madrasah serta menjadi
suritauladan bagi teman-teman kami, baik dalam kehidupan di Madrasah maupun kehidupan diluar Madrasah.
a.
Menyusun dan melaksanakan program
kerja sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga OSIS;
b.
Selalu menjunjung tinggi nama
baik, kehormatan, dan martabat sekolahnya;
c.
Kepimpinan pengurus OSIS bersifat
kolektif;
d.
Menyampaikan laporan
pertanggungjawaban kepada perwakilan kelas pada akhir masa jabatannya;
e.
Selalu berkonsultasi dengan
pembina.
7.
Tugas Pokok Pengurus OSIS
a.
Ketua
·
Memimpin organisasi dengan baik dan bijaksana
·
Menetapkan kebijaksanaan yang telah dipersiapkan
dan dirancang oleh aparat kepengurusan
·
Memimpin rapat (satu bulan sekali)
·
Menetapkan kebijaksanaan dan mengambil keputusan
berdasarkan musyawarah dan mufakat
·
Bertanggungjawab atas tertib organisasi
e.
Sekretaris
·
Memberi saran atau masukan kepada ketua dalam
rangka mengambil keputusan
·
Mendampingi ketua dalam memimpin setiap rapat
·
Menyiapkan, mendistribusikan dan menyimpan surat
serta arsip yang berhubungan dengan pelaksanaan kegiatan
·
Menyiapkan laporan, surat, hasil rapat dan
evaluasi kegiatan
·
Bersama ketua menandatangani setiap surat
·
Bertanggungjawab atas tertib administrasi
organisasi
·
Bertidak sebagai notulis dalam rapat atau
diserahkan kepada wakil sekertaris
f.
Bendahara
·
Bertanggungjawab dan mengetahui segala pemasukan
atau pengeluaran uang atau biaya yang diperlukan
·
Membuat tanda bukti kwitansi setiap pemasukan
atau pengeluaran uang untuk pertanggungjawaban
·
Bertanggungjawab atas inventaris dan
perbendaharaan
·
Menyampaikan laporan keuangan secara berkala
g.
Ketua Seksi
·
Bertanggungjawab atas seluruh kegiatan seksi yang menjadi tanggung jawabnya
·
Melaksanakan kegiatan seksi yang telah
diprogramkan
·
Menetapkan kebijaksanaan seksi dan mengambil
keputusan berdasarkan musyawarah dan mufakat.
·
Menyampaikan laporan pertanggungjawaban
pelaksanaan kegiatan seksi kepada ketua (setiap sebulan sekali).
J.
JUMLAH
SISWA MTs SUNAN KALIJOGO KENDAL
Tabel keadaan
siswa MTs SUNAN KALIJOGO Bandem,
Kendal, Ngawi Tahun Pelajaran
2014 / 2015.
![]()
K. DATA PRESTASI MTs SUNAN KALIJOGO KENDAL
L.
DATA
PENERIMAAN DAN KELULUSAN SISWA MTs SUNAN KALIJOGO KENDAL
Tingkat penerimaan murid baru dan prosentase kelulusan
siswa MTs Sunan Kalijogo adalah sebagai berikut ;
![]()
![]()
M.
DATA IDENTITAS
GURU DAN KARYAWAN MTs SUNAN KALIJOGO
Data identitas guru dan staf karyawan MTs SUNAN KALIJOGO Kendal adalah
sebagai berikut :
![]()
N.
DATA
DEWAN GURU DAN PEGAWAI
![]()
O.
DENAH
TATA RUANG MTs SUNAN KALIJOGO KENDAL
DENAH LOKASI
MTs SUNAN KALIJOGO
![]()
P.
STRUKTUR
ORGANISASI MTs SUNAN KALIJOGO KENDAL
![]()
Q.
STRUKTUR
PENGURUS KOMITE
STRUKTUR PENGURUS KOMITE MADRASAH
MTs SUNAN KALIJOGO KENDAL
![]()
BAB III
KONTRIBUSI MAHASISWA
Melaksanakan
salah satu program yang telah direncanakan di Sekolah Tinggi Agama Islam
Ma’arif (STAIM) Magetan, yang berupa kegiatan Praktek Pengalaman
Lapangan (PPL), dengan harapan berguna bagi Mahasiswa sendiri, sebagai bentuk
apliksi pengalaman mengajar yang nanti akan sangat bermanfaat ketika mahasiswa terjun
langsung disekolah menjadi seorang pendidik atau pengajar. Bukan hanya itu tetapi
juga sebagai bahan pertimbangan masukan bagi Sekolah Tinggi Agama Islam Ma’arif
(STAIM) Magetan untuk mengkaji dan menevaluasi kegiatan yang sedang
dilaksanakan agar berubah kearah yang lebih
baik.
Terkait
dengan program PPL tersebut, kami mencoba mempraktekkan cara mengajar dan mendidik
yang baik, seperti apa yang telah diperoleh sewaktu menempuh pendidikan dibangku
kuliah. Sebagai bentuk sumbangan dan pengamalan ilmu terapan ditempat PPL. Oleh
karenanya guna membantu kegiatan intrakurikuler dan mendukung kegiatan
ekstrakurikuler, kami kelompok PPL Sekolah Tinggi Agama Islam Ma’arif (STAIM) Magetan memberi kontribusi sebagai berikut :
A.
Kontribusi
Kegiatan Intrakurikuler
Hari / Tanggal : Sesuai jadwal
(terlampir)
Keterangan : Terlaksana dengan baik, sesuai dengan
jadwal
Maksud dan Tujuan :
a. Penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi
b. Pengamalan keilmuan yang diperoleh dari
bangku kuliah,
c. Realisasi kerja sama antara peserta PPL
dengan lembaga pendidikan
Hari / Tanggal : Sesuai jadwal
(terlampir)
Keterangan : Terlaksana dengan baik, sesuai dengan
jadwal
Maksud dan Tujuan :
a. Penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi
b. Pengamalan keilmuan yang diperoleh dari
bangku kuliah,
c. Realisasi kerja sama antara peserta PPL
dengan lembaga pendidikan
Hari / Tanggal : Sesuai jadwal
(terlampir)
Keterangan : Terlaksana dengan baik, sesuai dengan
jadwal
Maksud dan Tujuan :
a. Penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi
b. Pengamalan keilmuan yang diperoleh dari
bangku kuliah,
c. Realisasi kerja sama antara peserta PPL
dengan lembaga pendidikan
Hari / Tanggal : Sesuai jadwal
(terlampir)
Keterangan : Terlaksana dengan baik, sesuai dengan
jadwal
Maksud dan Tujuan :
a. Penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi
b. Pengamalan keilmuan yang diperoleh dari
bangku kuliah,
c. Realisasi kerja sama antara peserta PPL
dengan lembaga pendidikan
5. Mengajar
Mata Pelajaran Lain (Jam Kosong)
Hari / Tanggal : Kondisional.
Keterangan : Terlaksana dengan baik.
Maksud dan Tujuan :
a. Penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi.
b. Pengamalan keilmuan yang diperoleh dari
bangku kuliah.
c. Realisasi kerja sama antara peserta PPL
dengan lembaga pendidikan.
6. Membantu Menjadi Pengawas Ulangan Tengan
Semester.
Hari / Tanggal : Sesuai jadwal
(terlampir)
Keterangan : Terlaksana dengan baik, sesuai dengan
jadwal
Maksud dan Tujuan :
d. Penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi.
e. Pengamalan keilmuan yang diperoleh dari
bangku kuliah.
f. Realisasi kerja sama antara peserta PPL
dengan lembaga pendidikan.
B.
Kontribusi
Kegiatan Ekstrakurikuler
Mendukung diadakanya kegiatan ekstrakurikuler,
diantaranya :
1.
Ekstrakurikuler
OSIS.
Hari / Tanggal : Kondisional.
Keterangan : Terlaksana dengan baik.
Maksud dan Tujuan :
a. Penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi
b. Pengamalan keilmuan yang diperoleh dari
bangku kuliah,
c. Realisasi kerja sama antara peserta PPL
dengan lembaga pendidikan
2.
Ekstrakurikuler
Pramuka.
Hari / Tanggal : Sesuai jadwal
Keterangan : Terlaksana dengan baik, sesuai dengan
jadwal
Maksud dan Tujuan :
a. Penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi
b. Pengamalan keilmuan yang diperoleh dari
bangku kuliah,
c. Realisasi kerja sama antara peserta PPL
dengan lembaga pendidikan
3.
Ekstrakurikuler
Palang Merah Remaja (PMR)
Hari / Tanggal : Sesuai jadwal
Keterangan : Terlaksana dengan baik, sesuai dengan
jadwal
Maksud dan Tujuan :
a. Penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi
b. Pengamalan keilmuan yang diperoleh dari
bangku kuliah,
c. Realisasi kerja sama antara peserta PPL
dengan lembaga pendidikan
4.
Ekstrakurikuler
Muhadhoroh
Hari / Tanggal : Sesuai jadwal
Keterangan : Terlaksana dengan baik, sesuai dengan
jadwal
Maksud dan Tujuan :
a. Penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi
b. Pengamalan keilmuan yang diperoleh dari
bangku kuliah,
c. Realisasi kerja sama antara peserta PPL
dengan lembaga pendidikan
5.
Ekstrakurikuler
Tartil
Hari / Tanggal : Sesuai jadwal
Keterangan : Terlaksana dengan baik, sesuai dengan
jadwal
Maksud dan Tujuan :
a. Penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi
b. Pengamalan keilmuan yang diperoleh dari
bangku kuliah,
c. Realisasi kerja sama antara peserta PPL
dengan lembaga pendidikan
6.
Ekstrakurikuler
Tilawah
Hari / Tanggal : Sesuai jadwal
Keterangan : Terlaksana dengan baik, sesuai dengan
jadwal
Maksud dan Tujuan :
a. Penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi
b. Pengamalan keilmuan yang diperoleh dari
bangku kuliah,
c. Realisasi kerja sama antara peserta PPL
dengan lembaga pendidikan
7.
Kegiatan
Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) OSIS dan Pramuka
Hari / Tanggal : Sesuai jadwal
Keterangan : Terlaksana dengan baik.
Maksud dan Tujuan :
a. Penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi
b. Pengamalan keilmuan yang diperoleh dari
bangku kuliah,
c. Realisasi kerja sama antara peserta PPL
dengan lembaga pendidikan
C.
Kontribusi
Lain (Administratif).
Membantu kegiatan administrasi madrasah, diantaranya
:
1. Membantu membenahi data siswa dibuku
induk.
Hari / Tanggal : Kondisional
Keterangan : Terlaksana dengan baik.
Maksud dan Tujuan :
a. Penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi
b. Pengamalan keilmuan yang diperoleh dari
bangku kuliah,
c. Realisasi kerja sama antara peserta PPL
dengan lembaga pendidikan
BAB IV
PENUTUP
Puji dan
syukur alhamdulillah kami panjatkan kehadirat Alloh SWT karena telah
melimpahkan begitu banyak rahmat, mikmat, taufiq dan hidayah-Nya kepada kita
semua, sehingga kami dapat menyelesaikan semua kegiatan Praktek Pengalaman
Lapangan (PPL) yang telah dilaksnakan di MTs SUNAN KALIJOGO Bandem, Kecamatan
Kendal, Kabupaten Ngawi, mulai tanggal 2 Februari sampai 13 Maret 2015 dan
sekaligus dapat menyelesaikan penyusunan laporannya dengan lancar tidak ada
halangan yang berarti.
Program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan
bentuk pelatihan mengajar mahasiswa secara langsung di lapangan untuk
mengaplikasikan ilmu dan keterampilan (teori) yang telah diperoleh dari hasil
belajar dari kegiatan perkuliahan. Latihan ini bertujuan untuk membentuk tenaga
pengajar yang professional, yang memiliki empat kompetensi yaitu kompetensi
paedagogie, kompetensi personal, kompetensi professional dan kompetensi sosial.
Dan juga untuk mendapatkan pengalaman terpadu untuk dapat dikembangkan di masa
yang akan datang.
Dalam proses kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan
(PPL) di Madrasah Tsanawiyah (MTs.) Sunan Kalijogo Kendal yang dimulai
dengan pelatihan pelatihan sebelum mekasanakan PPL yang disebut Micro
Teaching yang meliputi pelatihan keterampilan mengajar secara terbimbing
dan secara mandiri kemudian dilanjutkan dengan kegiatan observasi lingkungan
sekolah sekaligus pembagian jadwal mengajar, dan dilanjutkan dengan kegiatan
praktik mengajar dikelas.
Dalam kegiatan praktik mengajar mahasiswa praktikum
tentunya selalu memperhatikan langkah-langkah dalam melaksanakan kegiatan
tersebut diantaranya persiapan mental dan sumber belajar, persiapan media
belajar dan penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), berpakaian
rapih, bersikap laksana pendidik pada umunya.
A.
KESIMPULAN
Secara umum
berbagai kegiatan yang telah diprogramkan pada kegiatan Praktek Pengalaman
Lapangan (PPL) ini, alhamdulillah dapat dilaksanakan dengan baik dan lancar,
namun kami sadar bahwa hal tersebut masih banyak kekurangan dan masih jauh dari
sempurna, walaupun apa yang telah kami lakukan merupakan sebuah upaya dan kerja
keras yang maksimal sesuai dengan kemampuan kami. Namun apalah daya kemampuan
kami sangatlah terbatas, sehingga pelaksanaan PPL masih sangat jauh dari
sempurna.
Selanjutnya
harapan kami semoga laporan kegiatan PPL ini, nantinya bisa bermanfa’at untuk kami
sebagai peserta dan penulis khususnya, dan juga bisa berguna bagi para pembaca
pada umumnya. Saran dan kritik sungguh kami harapkan, supaya lebih baik dan
lebih bertambahnya wawasan dan ilmu pengetahuan kami, sehingga kami bisa
menjadi pendidik dan pengajar yang lebih baik dan berguana dalam dunia
pendidikan.
AMIIN. YA ROBBAL ‘ALAMIN
B. S
A R A N
Ada pun saran yang ingin di sampaikan peserta praktikan baik kepada Lembaga
sekolah tempat praktikan maupun yang lainnya yang terkait dalam proses kegiatan
pelaksanaan praktik lapangan kependidikan adalah
1.
Tetap konsisten mempertahankan dan meningkatkan
kualitas serta mutu Pendidikan.
2.
Mengurangi faktor like and dislike dalam
penilaian terhadap mahasiswa praktikan dan ditekankan pada parameter kualitas
kemampuan mahasiswa yang secara obyektif.
3.
Meningkatkan hubungan yang lebih baik dengan instusi
pendidikan (sekolah/madrasah), artinya tidak sebatas sebagai partner untuk
menyediakan tempat praktik bagi mahasiswa, namun bagaimana fakultas dan sekolah
mampu menjadi partner dalam meningkatkan mutu pendidikan.
|
i
ii
iii
iv
vi
vii
1
2
3
4
5
7
10
11
12
12
13
13
14
14
19
20
25
31
31
32
32
33
34
35
36
37
38
39
41
44
46
47
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar